VARIASI BAHASA GURU DALAM INTERAKSI PEMBELAJARAN DI SMP ISLAM MU-09 TENGGINAH ALASKOKON MODUNG BANGKALAN

Hanifah, Hanif (2003) VARIASI BAHASA GURU DALAM INTERAKSI PEMBELAJARAN DI SMP ISLAM MU-09 TENGGINAH ALASKOKON MODUNG BANGKALAN. STKIP PGRI Bangkalan.

[img] Text
LAPORAN INDIVIDU HANIFAH fiks.pdf

Download (2MB)

Abstract

Bahasa sebagai alat komunikasi dan alat interaksi yang hanya dimiliki oleh manusia, bahasa dapat dikaji secara internal maupun eksternal. Kajian secara internal, artinya pengkajian itu hanya dilakukan terhadap struktur intern bahasa itu saja, seperti struktur fonologis, struktur morfologis, atau struktur sintaksis. Kajian internal ini dilakukan dengan menggunakan teori-teori dan prosedur-prosedur yang ada dalam linguistik saja. Sebaliknya, kajian secara eksternal berarti kajian itu dilakukan terhadap hal-hal atau faktor-faktor yang berada di luar bahasa yang berkaitan dengan pemakaian bahasa itu oleh para penuturnya di dalam masyarakat. Bahasa merupakan ciri khas manusia yang membedakan dengan makhluk lain, sehingga manusia dapat berkomunikasi dan berinteraksi dengan sesamanya dalam kelompok-kelompok sosial masyarakat. Meskipun sebuah bahasa mempunyai kaidah atau pola tertentu yang sama, namun karena bahasa itu digunakan oleh penutur yang mempunyai latar belakang sosial dan kebiasaan yang berbeda, maka bahasa itu menjadi beragam. Dengan keberagaman bahasa tersebut, masyarakat Indonesia seringkali menggunkan lebih dari satu bahasa. Penggunaan dua bahasa oleh seorang penutur dalam pergaulannya dengan orang lain secara bergantian disebut bilingualisme. Masyarakat Indonesia pada umumnya adalah bilingual yang menggunakan dua bahasa dalam kehidupan sehari-hari.

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA
Depositing User: H HANIFAH HANIFAH
Date Deposited: 10 Oct 2023 04:10
Last Modified: 10 Oct 2023 04:10
URI: http://repo.stkippgri-bkl.ac.id/id/eprint/3353

Actions (login required)

View Item View Item