NABILA, BILA (2024) STRATEGI KESANTUNAN BERBAHASA DALAM GELAR WICARA KICK ANDY DI METRO TV : KAJIAN TEORI BROWN DAN LEVINSON. STKIP PGRI BANGKALAN.
Text
ARTIKEL NABILA_PBSI_2034411033.pdf Download (260kB) |
Abstract
ABSTRAK Nabila. 2024. “Strategi Kesantunan Berbahasa Dalam Gelar Wicara Kick Andy di Metro TV : Kajian Teori Kesantunan Brown dan Levinson”, Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, STKIP PGRI Bangkalan, Pembimbing: Andaru Ratnasari, M.Pd. Kata Kunci: Kesantunan Berbahasa, Brown dan Levinson, Strategi Kesantunan Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk Strategi Kesantunan Berbahasa dalam gelar wicara Kick Andy di Metro TV dengan menggunakan teori kesantunan Brown dan Levinson. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan penelitian deskriptif. Sedangkan metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis isi dan memahami teks. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi, dengan teknik pengumpulan data simak dan catat. Esensi dari penelitian ini menemukan sub bagian dengan rincian sebagai berikut: pertama adalah (1) Strategi kesantunan positif yang terdiri dari lima belas strategi yang dibagi menjadi tiga model sebagai berikut: Model pertama mengklaim kesamaan, (a) strategi memusatkan perhatian kepada lawam tutur, (b) strategi memberikan perhatian lebih, (c) Strategi mengintensifkan perhatian kepada lawan tutur, (d) Strategi menggunakan penanda keakraban kelompok, (e) Strategi menemukan kesepakatan, (f) Strategi menghindari konflik, (g) Strategi menunjukkan kesamaan, dan (h) Strategi menggunakan candaan. Model kedua penutur dan lawan tutur bersifat kooperatif, (a) Strategi memahami keinginan, (b) Strategi menawarkan bantuan atau janji, (c) Strategi bersikap optimis, (d) Strategi melibatkan penutur dan lawan tutur, (e) Strategi memberikan alasan, dan (f) Strategi mengasuumsikan atau menegaskan timbal balik. Model ketiga memenuhi keinginan lawan tutur, (a) Strategi memberikan hadiah. (2) Strategi kesantunan negatif yang terdiri dari sepuluh strategi yang dibagi menjadi lima model sebagai berikut: Model Pertama bersikap langsung (a) Strategi ungkapan secara tidak langsung. Model kedua jangan berasumsi (a) Strategi mengajukan pertanyaan. Model ketiga jangan memaksa lawan tutur (a) Strategi bersikap pesimis, (b) Strategi mengecilkan beban permintaan, dan (c) Strategi memberikan rasa hormat. Model keempat mengomunikasikan keinginan penutur supaya tidak menimpa lawan tutur (a) Strategi meminta maaf, (b) Strategi personalisasi penutur dan lawan tutur, (c) Strategi menempatkan tindakan mengancam muka sebagai aturan yang berlaku umum, dan (d) Strategi nominalisasi. Model kelima mengatasi keiginan lawan tutur (a) Strategi menyatakan secara jelas bahwa tindakan lawan tutur sangat berharga bagi penutur. Hasil penelitian ini mendeskripsikan tentang Strategi kesantunan berbahasa dalam gelar wicara Kick Andy di Metro TV. Yang berbentuk strategi kesantunan positif dan negatif seperti penjabaran di atas. Simpulan dari penelitian ini, bahwa dominan penggunaan strategi kesantunan dalam gelar wicara Kick Andy berdominan pada strategi kesantunan positif. ABSTRACT Nabila. 2024. "Potency Language Strategy in the Kick Andy Talk Show on Metro TV: Study of Brown and Levinson's Politeness Theory", Thesis, Indonesian Language and Literature Education Study Program, STKIP PGRI Bangkalan, Supervisor: Andaru Ratnasari, M.Pd. Keywords: Politeness, Brown and Levinson, Politeness Strategy This research aims to describe the form of Politeness Strategy in the Kick Andy talk show on Metro TV using Brown and Levinson's politeness theory. The type of research used is qualitative with a descriptive research approach. Meanwhile, the analytical method used in this research is the method of content analysis and understanding the text. The data collection method used in this research is documentation, with data collection techniques of listening and taking notes. The essence of this research found sub-sections with the following details: first is (1) Positive politeness strategies which consist of fifteen strategies which are divided into three models as follows: The first model claims similarities, (a) the strategy of focusing on the law of speech, ( b) strategy of paying more attention, (c) strategy of intensifying attention to the person speaking, (d) strategy of using group familiarity markers, (e) strategy of finding agreement, (f) strategy of avoiding conflict, (g) strategy of showing similarities, and (h ) Strategy using jokes. The second model of speaker and interlocutor is cooperative, (a) Strategy of understanding desires, (b) Strategy of offering help or promises, (c) Strategy of being optimistic, (d) Strategy of involving speaker and interlocutor, (e) Strategy of giving reasons, and (f) Strategy assumes or asserts reciprocity. The third model fulfills the wishes of the interlocutor, (a) Strategy for giving gifts. (2) Negative politeness strategy which consists of ten strategies which are divided into five models as follows: First model is direct (a) Indirect expression strategy. The second model does not assume (a) Question asking strategy. The third model is not to force the interlocutor (a) Strategy to be pessimistic, (b) Strategy to minimize the burden of the request, and (c) Strategy to show respect. The fourth model communicates the speaker's desire not to harm the person being said to (a) Apology strategy, (b) Personalization strategy for the speaker and the person said to, (c) Strategy for placing face-threatening actions as a generally accepted rule, and (d) Nominalization strategy. The fifth model addresses the wishes of the interlocutor (a) The strategy states clearly that the interlocutor's actions are very valuable for the speaker. The results of this research describe the language politeness strategy in the Kick Andy talk show on Metro TV. Which takes the form of positive and negative politeness strategies as described above. The conclusion from this research is that the dominant use of politeness strategies in the Kick Andy talk show is positive politeness strategies.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA |
Depositing User: | N NABILA NABILA |
Date Deposited: | 27 Aug 2024 06:04 |
Last Modified: | 27 Aug 2024 06:04 |
URI: | http://repo.stkippgri-bkl.ac.id/id/eprint/3709 |
Actions (login required)
View Item |