IMPLEMENTASI NILAI-NILAI PANCASILA TERHADAP KEARIFAN LOKAL KEBUDAYAAN TARI SAMMAN DI DESA PACENTAN KECAMATAN TANAH MERAH KABUPATEN BANGKALAN

Hoirul Munsilin, Munsilin (2023) IMPLEMENTASI NILAI-NILAI PANCASILA TERHADAP KEARIFAN LOKAL KEBUDAYAAN TARI SAMMAN DI DESA PACENTAN KECAMATAN TANAH MERAH KABUPATEN BANGKALAN. STKIP PGRI BANGKALAN.

[img] Text
ARTIKEL_HOIRUL MUNSILIN.docx

Download (43kB)

Abstract

Masalah utama dalam penelitian ini yaitu bagaiamana penerapan nilai-nilai yang terkandung pada pancasila yang maha esa dalam Pancasila terhadap kearifan lokal kebudayaan tari samman di desa pacentan kecamatan tanah merah. Penelitian ini bertujuan secara umum untuk mengetahui bagaimana penerapan nilai-nilai ya ng terkandung pada sila ketuhanan yang maha esa dalam Pancasila terhadap kearifan local kebudayaan tari samman di desa pacentan kecamatan tanah merah jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Tekhnik pengumpulan data pada penelitian ini adalah obsevasi, wawancara, dan dokumentasi. Tingkatan nilai-nilai Pancasila terlihat jelas misalnya sila pertama ketuhanan yang maha esa merupakan sila yang memiliki bobot dibawah bobot nilai ketuhanan. Kerangka prinsip hidup yang termasuk dalam Pancasila sesungguhnya mengatur bagaimana menjalani hidup dengan adanya keyakinan-keyakinan tertentu sehingga terbentuk bagaiman sikap terhadap tuhan. Pendidikan seni sebagai aesthetic needs memiliki fungsi yang esensial dan unik, sehingga mata pelajaran ini tidak dapat digantikan dengan mata pelajaran lain. Tarian ini merupakan tarian pertunjukan hiburan massal yang menggambarkan seni peran dan di iringi oleh satu alat musik yang bernama rembana (terbheng konang) yang dimainkan, dan jumlah orang dalam melakukan tarian tersebut berjumlah sekitar 50 orang, tari samman ini sangat sakral karena mereka fokus dalam berdzikir menyebut pujian kepada Tuhan Yang Maha Esa. Berdasarkan hasil penelitian tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa dalam tari samman memiliki nilai-nilai yang sebenarnya kental dengan nilai-nilai Pancasila. Nilai ketuhanan telah jelas terkandung didalamnya, nilai persatuan dan gotong royong sebagai salah satu ciri dan karakter nilai keterbukaan dan demokrasi, serta cinta terhadap bangsa dan tanah air. Kumpulan nilai tersebut hanyalah sebagian dari nilai-nilai Pancasila yang di temukan. Kata Kunci: Nila-nilai Pancasila, Kearifan lokal budaya, Tari samman.

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: PPKN
Depositing User: S.Pd HOIRUL HOIRUL MUNSILIN
Date Deposited: 29 Aug 2023 06:59
Last Modified: 29 Aug 2023 06:59
URI: http://repo.stkippgri-bkl.ac.id/id/eprint/2866

Actions (login required)

View Item View Item