ROSADI, ROSADI (2022) PENGARUH JUMLAH MODAL, TENAGA KERJA DAN BAHAN BAKU TERHADAP PRODUKSI ANYAMAN BAMBU DI DESA BANYONENG UTARA. PENGARUH JUMLAH MODAL, TENAGA KERJA DAN BAHAN BAKU TERHADAP PRODUKSI ANYAMAN BAMBU DI DESA BANYONENG UTARA. pp. 1-10.
Text
JURNAL ROSADI 1822211059.docx Download (35kB) |
Abstract
Industri kecil ini merupakan industri berbasis masyarakat, artinya diproduksi dan dikelola oleh masyarakat, maka hasil yang akan diperoleh pun berdampak secara langsung kepada masyarakat setempat. Untuk dapat melakukan prduksi maka diperlukan beberapa factor yang utama dalam kegiatan produksi. Faktor tersebut diantaranya tenaga kerja, modal dan bahan baku. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh tenaga kerja, modal dan bahan baku terhadap besarnya hasil produksi yang didapat oleh pengusaha konveksi di desa Banyoneng Dajah kecamatan Geger kabupaten Bangkalan. Hasil Dari Penelitian ini adalah bahwa Variabel X3 berpengaruh terhadap Variabel Y. Sedangkan Variabel X1,X2 tidak berpengaruh terhadap variabel Y. Hal tersebut dibuktikan dengan berbagai Uji yang telah dilakukan peneliti sebelumnya. Pembangunan ekonomi merupakan suatu proses pendapatan total dan pendapatan dengan memperhitungkan pertambahan penduduk dalam struktur ekonomi. Pembangunan ekonomi pada hakekatnya merupakan serangkaian usaha kebijakan yang bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup bagi masyarakat ( Apriliah. 2020). Salah satu sektor yang mampu berkontribusi dalam pembangunan ekonomi adalah dengan adanya sektor industri kecil.Sektor industri kecil yang tangguh yaitu sektor yang mampu secara optimal memanfaatkan sumber daya alam, tenaga kerja, modal, dan teknologi yang tersedia di sekitar lingkungan tempat tinggalnya.Sehingga menghasilkan produksi yang optimal.Keberadaan sektor industri kecil mempunyai peran yang sangat besar dalam memperkokoh struktur industri di Indonesia terutama berperan dalam penyerapan tenaga kerja dan mengurangi kemiskinan.Sektor industri diyakini sebagai sektor yang dapat memimpin sector-sektor lain dalam perekonomian, demi menuju kemajuan dalam perekonomian di Indonesia.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | PENDIDIKAN EKONOMI |
Depositing User: | ROSADI |
Date Deposited: | 13 Sep 2022 04:12 |
Last Modified: | 13 Sep 2022 04:12 |
URI: | http://repo.stkippgri-bkl.ac.id/id/eprint/1839 |
Actions (login required)
View Item |