Sholeh Khoirus, K S (2021) PELANGGARAN MAKSIM KUALITAS DAN MAKSIM KUANTITAS PADA CHANNEL YOUTUBE PODCAST DEDDY CORBUZIER. Diploma thesis, STKIP PGRI BANGKALAN.
Text
Khoirus Sholeh_1534411089_wisuda ke 34.docx Download (38kB) |
Abstract
ABSTRAK Khoirus Sholeh (2021). Pelanggaran Maksim Kualitas dan Maksim Kuantitas pada Channel Youtube Podcast Deddy Corbuzier. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Pembimbing I Ibu Mariam Ulfa, M.Pd, pembimbing II Ibu Ria Kristia Fatmasari, M.Pd. Kata kunci: Bentuk maksim kualitas, maksim kuantitas, podcast Deddy Corbuzier. Penelitian ini meneliti sebuah dialog atau perbincangan dengan menggunakan teori maksim pada sebuah channel youtube podcast Deddy Corbuzier yang baru-baru ini ramai ditonton netizen sebagai kebutuhan masing-masing, peneliti meneliti perbincangan yang melakukan pelanggaran maksim, khususnya maksim kuantitas dan maksim kualitas, karena ketika pelanggaran maksim itu terjadi maka di situlah kecacatan sebuah informasi sehingga menimbulkan kesalahpahaman maupun menimbulkan permasalahan lain. Adapun rumusan masalahnya adalah mencari poin-poin dari pada bentuk pelanggaran maksim kualitass dan maksim kuantitas pada channel youtube podcast Deddy Corbuzier yang kemudian mendeskripsikannya dengan sesuai teori maksim para ahli. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari penutur maupun lawan tutur dari bentuk pelanggaran maksim kualitas dan maksim kuantitas pada channel youtube podcast Deddy Corbuzier. Objek dalam penelitian ini adalah wujud pelanggaran prinsip kerja sama yaitu pelanggaran maksim kualitas dan kuantitas pada setiap video yang telah dipilih oleh peneliti dengan menggunakan teknik sampling purposive yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu yaitu berdasarkan ciri-ciri yang telah ditentukan oleh peneliti yang mempunyai sangkut paut yang erat dengan permasalahan yang akan diteliti dalam penelitian ini. Objek yang digunakan dalam penelitian ini adalah sembilan video youtube podcast Deddy Corbuzier, dari sembilan podcast tersebut kemudian diambil data yang dianggap melakukan pelanggaran maksim kuantitas dan maksim kualitas. Data yang didapat dari pada pelanggaran maksim kuantitas maupun maksim kualitas podcast Deddy Corbuzier dikelompokkan dan kemudian dianalisis. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti terhadap beberapa video podcast Deddy Corbuzier diperoleh hasil analisis berupa pelanggaran maksim kerjasama yaitu pelanggaran maksim kualitas sebanyak 19 data dan pelanggaran maksim kuantitas sebanyak 24 data di dalam beberapa video podcast Deddy Corbuzier tersebut. Dari jumlah data yang yang telah ditemukan pada podcast Deddy Corbuzier tersebut menandakan bahwa masih banyak sekali pelanggaran-pelanggaran maksim yang terjadi di luar sana baik pada acara resmi maupun tidak resmi, alasan dari semua pelanggaran tersebut adalah kurangnya peduli pada susuanan bahasa dan kalimat yang baik, namun terkadang yang menjadi poinnya adalah bisa bicara di depan umum saja.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | P Language and Literature > PN Literature (General) |
Divisions: | PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA |
Depositing User: | khoirus sholeh |
Date Deposited: | 15 Nov 2021 03:40 |
Last Modified: | 15 Nov 2021 03:40 |
URI: | http://repo.stkippgri-bkl.ac.id/id/eprint/1243 |
Actions (login required)
View Item |